Otomotif Pemerintah Tambah Subsidi Motor Konversi Jadi Rp10 Juta

Pemerintah Tambah Subsidi Motor Konversi Jadi Rp10 Juta

4
0
Pemerintah Tambah Subsidi Motor Konversi Jadi Rp10 Juta

IndonesiaDiscover –

Ada kabar gembira untuk calon konsumen sepeda motor listrik. Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) mengungkapkan akan menambah bantuan pemerintah guna mempercepat penggunaan kendaraan listrik khususnya lewat cara konversi.

Besaran subsidi pemerintah sebelumnya untuk masyarakat yang mengkonversi motor konvensional ke listrik adalah Rp7 juta. Menteri ESDM Arifin Tasrif mengungkapkan saat ini besaran bantuannya menjadi Rp10 juta.

“Rp10 juta yang diputuskan untuk konversi. Mulai sekarang juga jalan,” ucap Arifin dikutp Antaranews di Gedung Kementerian ESDM, beberapa waktu lalu.

Konversi Motor listrik

Sebelumnya pemerintah menyadari bahwa serapan bantuan yang diberikan untuk mempercepat penggunaan kendaraan listrik belum optimal. Tahun ini pemerintah menargetkan sebanyak 50.000 unit sepeda motor mengikuti program konversi dan bertambah di tahun depan menjadi 150.000 unit.

Soal syarat konversi tidak berubah. Masyarakat yang ingin melakukan konversi motor BBM menjadi motor listrik dapat mendaftarkan diri lewat platform daring di situs www.ebtke.esdm.go.id/konversi. Pastikan motor dalam kondisi layak jalan dengan kubikasi mesin 110 cc – 150 cc. Dokumen kendaraan juga pastinya harus legal dan aktif. Nama pemilik kendaraan harus sama dengan yang tercantum dalam STNK dan BPKB juga wajib sesuai dengan identitas KTP.

Masyarakat yang ingin mengubah motornya bisa membawa ke bengkel konversi yang sudah terdaftar pemerintah. Bengkel konversi nantinya akan melengkapi syarat yang dibutuhkan. Misal sertifikat SUT dan SRUT sepeda motor bensin yang diubah.

Dana bantuan pemerintah juga akan disalurkan untuk pembelian motor listrik baru sebesar Rp7 juta per unit untuk 200.000 kendaraan. Namun berdasarkan informasi di laman Sisapira.id, saat tulisan ini dibuat Senin (13/11/2023), baru tersalurkan 4.148 bantuan dengan sebanyak 5.907 telah melakukan pendaftaran dan terverifikasi 1.748 permohonan. Kuota yang tersisa masih ada 188.190.

(STA/TOM)

Baca juga: 

Dapat Insentif Pemerintah dan Lolos SISAPIRa, Motor Listrik Yadea Kian Terjangkau

Beli Motor Listrik Polytron Fox-R dapat Subsidi Rp7 Juta, Bisa Cicilan 0 Persen!

Tinggalkan Balasan