Otomotif Daihatsu Bukukan Penjualan Lebih dari 164 Ribu Unit, Sigra Tetap Jadi Andalan

Daihatsu Bukukan Penjualan Lebih dari 164 Ribu Unit, Sigra Tetap Jadi Andalan

3
0
Sigra Masih Tulang Punggung Penjualan Daihatsu sampai Agustus 2023

IndonesiaDiscover –

Daihatsu kembali melaporkan capaian positif pada hasil jualan hingga Oktober 2023 lalu. Raihan penjualan ritel Daihatsu mencapai lebih dari 164 ribu unit. Angka ini naik 4,4 persen dibandingkan periode yang sama tahun lalu sekitar 157 ribu unit.

Ini sejalan dengan kenaikan pasar otomotif nasional. Capaian hingga Oktober 2023 lalu, pasar otomotif mencatat penjualan 825 ribu unit atau naik 0,4 persen dibanding periode yang sama tahun lalu sebanyak 822 ribu unit.

Jika dibandingkan dengan kontribusi nasional, Daihatsu berhasil mencatat angka 19,9 persen. Angka ini juga naik 0,8 persen dibandingkan periode yang sama tahun lalu sebesar 19,1 persen.

Simak Skema Cicilan Daihatsu Sigra Terbaru, Ada Angsuran Rp1 Jutaan

Baca juga: Daihatsu Dress-Up e-Challenge 2023 Kembali Digelar, Tantang Kreasi Modifikator

“Kami bersyukur, penerimaan masyarakat tetap menunjukkan tren positif terhadap Daihatsu hingga Oktober 2023 yang terlihat dari penjualan yang menembus 164 ribu unit atau naik sebesar 4,4 persen dibandingkan tahun lalu. Semoga capaian ini dapat terus memotivasi kami dalam memberikan penawaran dan layanan terbaik pada pelanggan,” ucap Tri Mulyono, Marketing & Customer Relations Division Head PT Astra International Daihatsu Sales Operation.

Model yang menjadi penyumbang terbanyak masih dipersembahkan oleh Sigra yang mencatatkan angka 53.189 unit. LCGC ini berkontribusi sebesar 32,4 persen dari total jualan Daihatsu.

Gran Max Pick Up ada di tempat kedua dengan total penjualan 36.082 unit atau berkontribusi sebanyak 22 persen. Pada tempat ketiga ada Terios yang terjual 21.385 unit atau berkontribusi sebesar 13 persen.

New GranMax

Model Ayla berhasil terjual 19.092 unit atau berkontribusi 11,6 persen dari total jualan Daihatsu. Disusul Xenia di angka 15.622 unit atau berkontribusi sebesar 9,5 persen. Model Gran Max Minibus berhasil terjual 10.535 unit atau berkontribusi sebesar 6,4 persen.

Pada tiga model terakhir, ada Rocky yang terjual 5.483 unit atau berkontribusi 3,3 persen. Model Luxio berhasil terjual 2.388 unit atau 1,5 persen dan Sirion di angka 495 unit atau berkontribusi sebesar 0,3 persen.

Komparasi Data Januari – September dan Januari – Oktober 2023

Sigra : 48.128 unit – 53.189 unit
Gran Max PU : 32.874 unit – 36.082 unit
Terios : 19.670 unit – 21.385 unit
Ayla : 17.563 unit – 19.092 unit
Xenia : 14.399 unit – 15.622 unit
Gran Max MB : 9.304 unit – 10.535 unit
Rocky : 5.033 unit – 5.483 unit
Luxio & Sirion : 2.654 unit – 2.883 unit

(STA/TOM)

Baca juga: New Carry Masih Jadi Andalan Suzuki

Baca juga: All-New Toyota Agya Bekas Keluaran 2023, Selisih Harganya Lumayan Banyak

Baca juga: Pilihan SUV Kecil November 2023, Ada WR-V, Rocky, Raize, Sonet dan Magnite dengan Harga Kompetitif

Tinggalkan Balasan