Otomotif Penjualan Daihatsu Tembus 87 Ribu Unit Sampai Mei 2023, Sigra Masih Jadi...

Penjualan Daihatsu Tembus 87 Ribu Unit Sampai Mei 2023, Sigra Masih Jadi Idola

5
0
Penjualan Daihatsu Tembus 87 Ribu Unit Sampai Mei 2023, Sigra Masih Jadi Idola

IndonesiaDiscover –

Daihatsu melaporkan catatan positif untuk penjualannya dari Januari hingga Mei 2023 lalu. Penjualan ritelnya mencapai 87.193 unit, naik 18,3 persen dari catatan periode yang sama tahun lalu.

Penjualan ritel nasional hingga Mei mencapai 422 ribu unit atau naik 10,7 persen dibandingkan 2022. Saat itu pasar nasional mencatat angka 381 ribu unit. Ini artinya Daihatsu mendapatkan market share ritel sebesar 20,6 persen. Capaian ini naik 1,3 persen dari periode yang sama tahun lalu dengan angka 19,3 persen.

“Kami bersyukur, hingga Mei 2023 penjualan Daihatsu raih capaian positif dengan penjualan ritel sebanyak 87 ribu unit dengan kenaikan 18,3 persen dibandingkan periode yang sama tahun lalu. Semoga capaian baik ini dapat terus berlangsung, dan pasar otomotif tahun ini dapat lebih baik dibanding tahun lalu,” ucap Hendrayadi Lastiyoso, Marketing & Customer Relations Division Head PT Astra International Daihatsu Sales Operation (AI-DSO) dalam keterangannya, Rabu (14/6/2023).

New Sigra

Baca juga: Ada Toyota Yaris Cross Baru, Simak Daftar Harga SUV Kompak 5 Penumpang Bulan Ini

Soal model yang berkontribusi terbanyak, lagi-lagi disumbangkan oleh Sigra. Model LCGC ini berhasil terjual secara retail dari Januari hingga Mei 2023 sebanyak 27.348 unit atau berkontribusi 31,4 persen dari total capaian retail Daihatsu. Performa wholesalenya sebanyak 24.808 unit atau sekitar 30,6 persen.

Kedua ada Gran Max pick up. Catatan retailnya di angka 18.120 unit atau berkontribusi sebesar 20,8 persen. Performa wholesalenya di angka 21.187 unit atau berkontribusi 26,1 persen.

SUV Terios mencatat performa retail sebanyak 12.069 unit atau berkontribusi sebesar 13,8 persen. Catatan wholesale sebanyak 8.843 unit atau sebesar 10,9 persen.

LCGC Ayla mencatatan angka retail sebesar 10.391 unit atau berkontribusi 11,9 persen. Catatan wholesale hingga Mei sebanyak 11.101 unit atau 13,7 persen.

Daihatsu Xenia 1.3 X

Low MPV Xenia berhasil terjual 9.854 unit atau 11,3 persen. Performa wholesale ada di angka 6.557 unit atau sebesar 8,1 persen.
Model mini bus Gran Max berhasil terjual secara retail 4.987 unit atau 5,7 persen. Wholesale model ini ada di angka 4.158 unit atau sekitar 5,1 persen.

Rocky mencatatkan angka retail 2.899 unit atau sekitar 3,3 persen. Wholesalenya sebanyak 2.418 unit atau sebesar 3 persen. Model Luxio dan Sirion berbagi angka retail sebanyak 1.525 unit atau sekitar 1,7 persen. Wholesale kedua model ini sebanyak 2.056 unit atau sebesar 2,5 persen.

(STA/TOM)

Baca juga: Toyota Rush Tidak Ikut Mendapat Pembaruan, Bakal Diskontinyu?

Tinggalkan Balasan