
Pengalaman Liburan Seru di Kuala Lumpur Bersama Teman-teman
Liburan bersama teman-teman sering kali menjadi momen yang paling menyenangkan, terutama jika destinasi yang dipilih memiliki banyak tempat menarik untuk berfoto, pilihan kuliner yang lezat, dan kesempatan untuk menjelajahi keinginan bersama. Salah satu kota yang cocok untuk liburan seperti ini adalah Kuala Lumpur. Kota ini menawarkan pemandangan kota yang indah, beragam kuliner, serta akses yang mudah untuk berkeliling menggunakan transportasi umum seperti bus, MRT, LRT, monorail, taksi, atau layanan transportasi online.
Salah satu destinasi yang wajib dikunjungi saat berkunjung ke Kuala Lumpur adalah Petronas Twin Towers. Tidak hanya menjadi ikon kota, bangunan ini juga menjadi latar belakang foto yang sempurna. Setelah itu, kamu bisa melanjutkan perjalanan ke Suria KLCC untuk membeli camilan atau sekadar bersantai di KLCC Park sambil duduk-duduk dan bercerita dengan teman-teman.
Saat matahari mulai terbenam, kamu bisa berjalan kaki sekitar 10 menit menuju Saloma Link Bridge. Jembatan ini terkenal dengan lampu-lampu warna-warni yang menciptakan suasana yang sangat menarik. Selain sebagai spot foto, dari jembatan ini kamu juga bisa menjelajahi area Kampung Baru yang kaya akan jajanan khas Melayu.
Setelah mengupdate foto di media sosial, kamu bisa melanjutkan perjalanan ke Bukit Bintang menggunakan monorail atau transportasi online. Di kawasan ini, kamu akan menemukan banyak pusat perbelanjaan dan pertunjukan jalanan yang pastinya membuat liburan lebih seru. Jangan lupa untuk mampir ke Jalan Alor, yang dikenal sebagai surga street food di Kuala Lumpur. Berbagai hidangan seperti durian, seafood bakar, mie pedas, teh Tarik, dan lainnya tersedia hingga larut malam.
Setelah merasakan suasana modern Kuala Lumpur, kamu juga bisa merasakan ketenangan di Masjid Jamek, salah satu masjid tertua di kota ini. Arsitektur megah dengan gaya Mughal membuat masjid ini menjadi lokasi yang indah untuk berfoto. Masjid ini terletak di sebelah River of Life, sehingga kamu bisa berjalan-jalan santai sambil mencari spot foto yang estetik.
Jika ingin mengunjungi tempat yang lebih ikonik, kamu bisa mengunjungi Batu Caves. Tempat ini terkenal dengan 272 anak tangga warna-warni yang harus kamu naiki. Meskipun terasa melelahkan, pengalaman ini akan memberikan tawa dan kenangan yang tak terlupakan bersama teman-teman.
Jika kamu sedang merencanakan liburan ke Kuala Lumpur, kini ada promo menarik dari Citilink. Tiket pesawat ke Kuala Lumpur hanya Rp130.000 untuk pemesanan dalam Midnight Flight Sale yang berlangsung dari tanggal 7-14 Juli 2025, setiap pukul 00.00 – 03.00 WIB di citilink.co.id atau aplikasi Citilink.
Untuk menambah kenyamanan selama perjalanan, kamu bisa memilih bundling Green Eco atau Green Plus. Dengan tambahan mulai dari Rp125.000 dari harga tiket dasar, kamu akan mendapatkan ekstra bagasi tercatat 20 kg dan makanan di pesawat. Ini akan memastikan kamu dan teman-teman tidak perlu repot dengan barang bawaan dan makanan selama penerbangan.
Untuk informasi lebih lanjut, kunjungi situs resmi Citilink.