Ekonomi & Bisnis Prabowo Bakal Umumkan Pencairan THR untuk ASN

Prabowo Bakal Umumkan Pencairan THR untuk ASN

13
0
Prabowo Bakal Umumkan Pencairan THR untuk ASN
Ilustrasi.(Antara)

PRESIDEN Prabowo Subianto bakal mengumumkan soal pencairan Tunjangan Hari Raya (THR) untuk Apratur Sipil Negara (ASN). Hal itu diungkapkan Menteri Keuangan Sri Mulyani usai rapat di Istana Kepresidenan Jakarta, Selasa (4/3). 

“Nanti akan diumumkan bapak presiden. Insyaallah segera selesai,” ungkap Sri Mulyani.

Namun, Sri Mulyani belum bisa memastikan ihwal besaran pencairan THR yang diberikan kepada ASN, apakah 100% atau tidak. Adapun Sri menyebut kedatangannya ke Istana untuk mengikuti rapat internal membahas APBN 2026.

“Rapat Internal, persiapan untuk APBN tahun depan,” paparnya. 

Sebelumnya, pihak Istana memastikan gaji ke-13 dan tunjangan hari raya (THR) atau gaji ke-14 pegawai negeri sipil (PNS) akan dibayarkan. Belanja pegawai tidak termasuk dalam efisiensi anggaran.

“Ibu Menteri Keuangan sudah ngasih pernyataan kan. Dan efisiensi yang disampaikan oleh Presiden itu kan tidak termasuk belanja pegawai. Buat gaji pegawai itu kan bukan bagian yang diefisienkan,” ujar Kepala Kantor Komunikasi Kepresidenan (PCO), Hasan Nasbi. (Ykb/P-3)

Tinggalkan Balasan