ABIDZAR Al-Ghifari melaporkan akun X ke Polda Metro Jaya buntut thread yang menyinggung terkait meninggalnya ayah Abidzar, Ustaz Jefri Al-Buchori alias Uje. Kini, polisi tengah mengusut kasus tersebut.
“Ini baru diterima kemarin laporannya dan masih dilakukan proses pendalaman oleh penyidik,” kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Ade Ary Syam Indradi kepada wartawan, Kamis (25/7).
Laporan teregister dengan nomor LP/B/4214/VII/2024/SPKT POLDA METRO JAYA tertanggal 24 Juli 2024. Ade Ary mengatakan Abidzar melaporkan akun X terkait dugaan pencemaran nama baik.
Baca juga : KPAI: 4 dari 19 Anak Korban Eksploitasi di X dan Telegram Telah Dapat Pendampingan
“Apa yang dilaporkan? Dugaan pencemaran nama baik melalui media elektronik. Dalam uraian singkat yang beliau laporkan pelapor sebagai korban menerangkan bahwa sekira tanggal 21 Juli 2024 jam 21.00 WIB, korban melihat sebuah postingan di aplikasi X ada nama akunnya yang menurut korban menyinggung keluarga dengan konteks yang tidak pantas dengan membawa nama ayah kandung korban,” jelasnya.
Thread X yang dipersoalkan tersebut juga diunggah Abidzar Al-Ghifari di akun media sosial pribadinya. Diketahui, pengguna akun tersebut bernama @ProjectHunterA.
Terlihat thread tersebut membahas terkait kecelakaan ayah Abidzar, Ustaz Jefri Al-Buchori. Pengguna X tersebut mengungkap bahwa kecelakaan yang terjadi pada 2013 merupakan kesalahan Uje yang akhirnya berimbas pada mental anak-anaknya.
(Z-9)