Otomotif Kenali Lebih Dekat Haval H6 Hybrid, Ada Fitur Mundur dan Parkir Otomatis

Kenali Lebih Dekat Haval H6 Hybrid, Ada Fitur Mundur dan Parkir Otomatis

38
0
Kenali Lebih Dekat Haval H6 Hybrid, Ada Fitur Mundur dan Parkir Otomatis

IndonesiaDiscover –

Untuk pasar otomotif di Indonesia. GWM turut membawa Haval H6 HEV, diambil dari Thailand. Ia mengincar segmentasi SUV hybrid yang juga dihuni Honda CR-V 2.0L RS e:HEV (Rp814,4 juta). Nah, produk Tiongkok ini dilego Rp595,8 juta on the road Jakarta. Kendaraan menawarkan aneka fitur penunjang guna memikat hati konsumen Tanah Air. Salah satunya perangkat gabungan (ADAS) jadi standar dalam mengakomodasi keamanan maupun kenyamanan berselancar di jalan.

Auto Reversing Assistance

Nah, salah satu fitur menarik dan tertanam di Haval H6 ialah Auto Reversing Assistance untuk mundur secara otomatis. Ia sangat berguna bila Anda misal tersesat ke jalan buntu sempit. Kemudian ingin mundur, bisa dilakukan secara gampang. Contoh ketika di ujung jalan dan hendak kembali. Tinggal putar tuas transmisi ke R, tetap injak pedal gas, lanjut tekan fitur itu, yang muncul di head unit.

Tapi perangkat ini hanya bisa digunakan jarak sejauh 50 meter saja. Amat praktis. Namun bila tiba-tiba, saat kendaraan mundur ada rintangan berupa pejalan kaki maupun hewan. Fitur Auto Reversing Assistance otomatis terhenti agar mengurangi risiko tertabrak kendaraan.

Haval H6 HEV interior

Auto Parking

Haval H6 HEV juga dibekali perangkat auto parking, yang bisa memudahkan Anda parkir otomatis. Mobil dilengkapi empat kamera dan 12 sensor. Usai pengemudi menentukan lokasi parkir yang hendak ditempati, bisa tekan tombol auto park. Posisinya di pojok kanan head unit. Kemudian layar langsung menampilkan around view monitor 360 derajat. Jika posisi terasa aman, sistem secara otomatis mengambil alih kemudi, akselerasi dan rem menuju tempat parkir. Hazard juga menyala agar kendaraan lain bisa menjaga jarak. Dua perangkat ini menjadi nilai jual yang tidak dimiliki mobil harga kisaran Rp600 jutaan.

Baca Juga: Tertarik SUV Hybrid Haval H6 dari GWM, Begini Simulasi Kreditnya

ADAS L2

Peranti keamanan pun menjadi prioritas dengan fitur Secondary Collision Mitigation, Hi-strength Steel Chassis, Smart Safety L2 Intelligent Safety Assist. Sistem ADAS ini meliputi Autonomous Emergency Braking, Intelligent Adaptive Cruise Control, Traffic Jam Assist, Rear Cross Traffic Alert, Lane Keep Centering.

Kemudian ada Lane Change Assist, Blind Spot Detection, Door Open Warning dan kamera 360′ Panoramic. Sang SUV juga dilengkapi Intelligent ACC + TJA buat kelancaran berkendara dan Integration Intelligent Parking untuk kemudahan bermanuver saat parkir. Siap menemani perjalanan bersama keluarga. Fitur lain masih banyak. Bagian paling standar berupa ABS, BA, EBD, Driver Fatigue Monitoring, enam airbag, ESP, TCS, Anti-rollover System. Lanjut Hill Start Assist, Hill Descent Control, Brake Override System, serta TPMS.

Haval H6 HEV

Ukuran dan Kabin

Bicara dimensi, Haval H6 HEV memiliki panjang 4.683 mm, lebar 1.886 mm, tinggi 1.730 mm, wheelbase 2.738 mm. Ground clearance 175 mm plus bobot kendaraan 1.190 kg. Seluruh pencahayaan mengandalkan LED, baik di depan maupun di belakang. Masuki ke dalam kabin. Ia memiliki kabin bernuansa black grey.

Seluruh jok berbalut kulit sintetis, termasuk di sejumlah panel maupun door trim. Menarik, pengaturan kursi elektrik bisa dilakukan di baris pertama (pengemudi & penumpang). Untuk sektor hiburan, terpasang head unit 12,3 inci, 8 speaker yang bisa sambung Apple Carplay serta Android Auto. Mengenai kualitas suara tergolong biasa saja. Lanjut, meter cluster berukuran 10,25 inci digital dengan aneka informasi. Kendaraan juga bisa melakukan update firmware over the air (OTA). Agar kian asyik berkendara, turut terpasang head up display, berbekal electric parking brake, auto brake hold, smart key, push start button, plus empat soket USB.

Enjin

Di balik bonet Haval H6 HEV, tertanam mesin 1,5 turbo HEV dengan Dedicated Hybrid Transmission (DHT) dan baterai Li-lon 1,69 kWh. Untuk besaran tenaga hanya dari enjin, terbuncah 150 PS dari rentang 5.500-6.000 rpm. Sedangkan kombinasi motor listrik, ia sanggup menghasilkan daya maksimal 243 PS dan torsi puncak 530 Nm. SUV ini memiliki Dual Permanent Magnet Synchronous Motor with Parallel. Siap melibas segala kondisi jalanan secara senyap. (ALX/ODI)

Baca Juga: Intip Detail Spesifikasi SUV Hybrid GWM Haval H6 HEV

Tinggalkan Balasan