Lifestyle & Hiburan Boygroup K-Pop Fiksi Sparkling dari Drama Korea KBS ‘Imitation’ Reunian di Konser...

Boygroup K-Pop Fiksi Sparkling dari Drama Korea KBS ‘Imitation’ Reunian di Konser ATEEZ

122
0

 

IndonesiaDiscover.com – Untuk pertama kalinya dalam beberapa tahun, boygroup K-pop fiksi Sparkling dari drama Korea besutan stasiun televisi KBS ‘Imitation’ melakukan reuni.

Tiga tahun lalu, anggota ATEEZ Yunho, Seonghwa, dan San membintangi drama ‘Imitation’ di mana mereka berperan sebagai anggota boygroup fiksi bernama Sparkling bersama Suwoong dari Boys Republic.

ATEEZ tengah mengadakan konser hari pertama ‘TOWARDS THE LIGHT : WILL TO POWER’ di Jamsil Indoor Stadium, Seoul pada 27 dan 28 Januari 2024.

Adapun Yunho, Seonghwa, dan San melakukan konser malam itu, Suwoong pun turut hadir memberikan dukungan dengan duduk di antara kursi para penggemar.

Usai konser, Suwoong melalui Instagram @suwoong_95 membagikan foto bersama anggota Sparkling Yunho, Seonghwa, San, juga personel ATEEZ, Wooyoung ketika berada di belakang panggung.

“Lama tak bertemu para anggota Sparkling! ATEEZ benar-benar yang terbaik,” tulis Suwoong dalam captionnya.

Sontak postingan Suwoong dihujani beragam respon hangat dari penggemar yang rindu interaksi para pemain drama ‘Imitation’ itu mendapat 25 ribu likes dan 278 komentar per Minggu siang.

“It’s so refreshing seeing you guys together again after a long time,” kata akun @_fitrirahayu.

“It’s been a while AAAHHHH MISSSED THE SPARKLING BOYS,” ungkap @preeta1a.

“sparkling members with wooyoung sunbaenim,” canda @_buenaaa_.

Dalam drama ‘Imitation’, Sparkling menggambarkan kehidupan para idola di industri hiburan K-pop yang kompetitif termasuk merilis album mini album pertama ‘DIAMOND’.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini