Otomotif MotoGP Australia 2023: Johann Zarco Menang, Jorge Martin Gagal Naik Podium

MotoGP Australia 2023: Johann Zarco Menang, Jorge Martin Gagal Naik Podium

35
0
MotoGP Australia 2023: Johann Zarco Menang, Jorge Martin Gagal Naik Podium

IndonesiaDiscover –

Johann Zarco menjuarai balapan MotoGP Grand Prix Australia di Sirkuit Phillip Island, Sabtu (22/10). Posisi kedua diisi Ducati, Francesco “Pecco” Bagnaia dan diikuti Di Giannantonio. Sementara Jorge Martin yang memimpin balapan sejak awal lomba gagal naik podium setelah finis di urutan ke-5.

Jorge Martin yang memulai balapan dari posisi terdepan langsung tancap gas begitu lampu hijau menyala. Diikuti Brad Binder dan Francesco Bagnaia yang start dari P2 dan P3. Namun Pecco mengalami kesulitan bersaing dengan Binder dan tertinggal jauh dari Martin.

Di posisi ketiga rider Ducati Lenovo bersaing ketat dengan Fabio Di Giannantonio yang berhasil merangsek ke posisi 4. Setelah lap ke-4 tidak ada banyak perubahan posisi pembalap. Jorge Martin bahkan mampu membuat selisih lebih dari 2 detik dengan Brad Binder di posisi 2.

Bagnaia pun lebih sibuk mengamankan posisi ketiga dari rongrongan Di Giannantonio dan Marc Marquez yang terus menempel ketat. Di Giannantonio kemudian menyalip Bagnaia dan menempati peringkat ketiga.

Saat Martin nyaman berada di depan dengan membuat jarak 1,5 detik dari Binder, Bagnaia yang menduduki peringkat keempat mendapat ancaman dari Marquez dan Johann Zarco. Perebutan posisi kelima juga tak kalah sengit melibatkan Marquez, Zarco, dan Aleix Espargaro.

Memasuki lap ketujuh Martin membukukan jarak 2 detik dari Binder. Sementara Binder berjarak 1,2 detik dari Di Giannantonio.

Martin kian menjauh dari kejaran rider KTM. Jarak 3 detik terlihat di data statistik ketika memasuki lap ke-12. Sementara di saat yang sama Bagnaia mulai mendekati Di Giannantonio. Dari jarak 1 detik lebih, keduanya kini hanya berjarak 0,6 detik.

Pada lap ke-18 Di Giannantonio berhasil menyalip Binder pada lintasan lurus. Namun ia tak bisa langsung menjauh dari Binder. Persaingan makin sengit karena Bagnaia pun membayangi Binder dengan jarak 0,4 detik.

Alih-alih menyalip Binder, Bagnaia malah dilewati Zarco pada lap ke-21. Zarco pun mulai mengejar Binder. Dalam posisi didekati Zarco, Binder kemudian bisa menyalip Di Giannantonio untuk menempati posisi runner up pada lap ke-23.

Pramac Racing

Situasi menegangkan mulai terjadi di 6 lap terakhir jelang balapan selesai. Pasalnya, sejumlah pembalap yang menggunakan ban soft, mulai kehabisan grip dan catatan waktunya mulai melambat, termasuk Jorge Martin.

Empat lap menjelang finis, jarak Martin dengan Binder ada di kisaran dua detik. Zarco kemudian menyalip Di Giannantonio dan merebut posisi podium. Kian mendekati garis finis, jarak antara Martin dan pembalap di belakangnya menjadi 1,2 detik.

Dua lap menjelang finis Bagnaia melakukan manuver penting dengan menyalip Binder dan Di Giannantonio sehingga menempati posisi ketiga. Jorge Martin yang sempat memimpin balapan hingga lebih dari 2 detik, mulai dapat dikejar.

Baca Juga: Pertamina Lubricants Sponsori VR46 Racing Team di MotoGP untuk Tiga Musim

Johann Zarco tampil mengejutkan dengan menyalip Martin. Bagnaia kemudian mengikuti jejak Zarco melewati Martin yang juga dilewati Fabio Di Giannantonio, sehingga gagal naik podium dan bahkan harus puas finis di posisi kelima.

Jorge Martin (Prima Pramac Ducati), yang memimpin balapan sejak awal lomba gagal naik podium setelah finis di urutan ke-5. Ini akibat dari grip ban soft-medium yang dia gunakan sudah habis menjelang balapan selesai.

Motogp Australia

Hasil Main Race MotoGP Australia 2023 pun membuat Francesco Bagnaia memimpin klasemen juara dunia MotoGP 2023 dengan mengumpulkan 366 poin. Dia unggul 27 poin dari Jorge Martin di posisi 2 yang meraih 339 poin.

Sementara bagi Johann Zarco, kemenangan Grand Prix Phillip Island 2023 merupakan juara pertamanya di kelas MotoGP. Total Zarco sudah menjalani 120 balapan di kelas utama dengan raihan 12 kali menjadi runner up.

Hasil balapan MotoGP Australia:

1. Johann Zarco FRA Pramac Ducati (GP23)

2. Francesco Bagnaia ITA Ducati Lenovo (GP23)

3. Fabio Di Giannantonio ITA Gresini Ducati (GP22)

4. Brad Binder RSA Red Bull KTM (RC16)

5. Jorge Martin SPA Pramac Ducati (GP23)

6. Marco Bezzecchi ITA Mooney VR46 Ducati (GP22)

7. Jack Miller AUS Red Bull KTM (RC16)

8. Aleix Espargaro SPA Aprilia Factory (RS-GP23)

9. Alex Marquez SPA Gresini Ducati (GP22)

10. Enea Bastianini ITA Ducati Lenovo (GP23)

11. Maverick Viñales SPA Aprilia Factory (RS-GP23)

12. Luca Marini ITA Mooney VR46 Ducati (GP22)

13. Miguel Oliveira POR RNF Aprilia (RS-GP22)

14. Fabio Quartararo FRA Monster Yamaha (YZR-M1)

15. Marc Marquez SPA Repsol Honda (RC213V)

16. Raul Fernandez SPA RNF Aprilia (RS-GP22)

17. Franco Morbidelli ITA Monster Yamaha (YZR-M1)

18. Pol Espargaro SPA Tech3 GASGAS (RC16)

19. Takaaki Nakagami JPN LCR Honda (RC213V)

DNF Augusto Fernandez SPA Tech3 GASGAS (RC16)

DNF Joan Mir SPA Repsol Honda (RC213V)

(BGX/ODI)

 

Source: Motogp

Baca Juga: MotoGP Mandalika 2023 Sukses, Diklaim Pacu Ekonomi dan Pariwisata Tanah air

Tinggalkan Balasan