Jakarta, IndonesiaDiscover – Perum BULOG menggandeng Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Jawa Barat melalui sinergi bisnis dalam penyediaan komoditas pangan bagi anggota PHRI se-Jawa Barat.
Hal itu ditandai dengan penandatanganan MoU oleh Direktur Bisnis Perum BULOG Febby Novita dan Ketua Badan Pengurus Daerah (BPD-PHRI) Jawa Barat Herman Muchtar dalam acara Halal Bihalal BPD PHRI Jawa Barat 2023 di Hotel Horison Bandung pada Selasa (30/5/2023).
Penandatanganan MoU itu bertujuan untuk merealisasikan transaksi bisnis saling menguntungkan bagi kedua belah pihak khususnya dalam penyediaan komoditas pangan kepada 25 (dua puluh lima) Badan Pengurus Cabang (BPC) PHRI Kabupaten/Kota se-Jawa Barat yang beranggotakan 3.150 Pengusaha Hotel se-Jawa Barat. Penyediaan komoditas pangan tersebut akan dilayani oleh tujuh Kantor Cabang Perum BULOG yang dikoordinasikan oleh BULOG Kanwil Jawa Barat.
Dalam keterangan tertulis Perum Bulog, Rabu (31/5/2023), Direktur Bisnis Perum BULOG Febby Novita menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih untuk Badan Pengurus Daerah Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (BPD PHRI) Jawa Barat terutama kepada Bapak Herman Muchtar beserta jajarannya atas kerjasama dan responsifnya telah bersinergi dengan BULOG khususnya dalam penyediaan komoditas pangan.
“Ke depan kami harapkan semakin banyak lagi kerjasama atau sinergi dengan PHRI, Pemerintah Provinsi Jawa Barat, pihak swasta dan stakeholder lainnya bersama dengan Perum BULOG dalam pengelolaan pangan secara lebih baik di Provinsi Jawa Barat mulai dari produksi, pengelolaan stok dan pendistribusiannya, sehingga tiga pilar ketahanan pangan dapat kita wujudkan bersama. Dengan pengelolaan pangan yang baik diharapkan terjadi multiplier effect yang positif,” kata Febby.
Sementara itu Ketua BPD PHRI Herman Muchtar menyambut baik kerjasama antara kedua pihak dan mengungkapkan bahwa jalinan kerja sama tersebut dapat mendorong sinergi dalam pemenuhan kebutuhan pangan bagi anggota PHRI Jabar.
“Di samping pemenuhan kebutuhan anggota, melalui MoU itu kami berupaya bersama melakukan penjajakan, kajian dan merealisasikan transaksi bisnis saling menguntungkan dengan Perum BULOG,” ujar Herman.
Dengan sinergi BULOG dan PHRI ini diharapkan terjadi multiplier effect yang positif antara lain ikut mendukung pengendalian inflasi daerah, menjaga harga komoditas ditingkat konsumen, menciptakan kemandirian pangan dan memberikan akses pangan yang terjangkau bagi masyarakat.
Foto: Istimewa