Otomotif Kawasaki Luncurkan W230 dan Meguro S1, Motor Retro dengan Heritage Jepang

Kawasaki Luncurkan W230 dan Meguro S1, Motor Retro dengan Heritage Jepang

73
0
Kawasaki Luncurkan W230 dan Meguro S1, Motor Retro dengan Heritage Jepang

IndonesiaDiscover –

PT. Kawasaki Motor Indonesia (KMI) kembali memperkaya lini motor retro klasiknya dengan meluncurkan dua model terbaru, yakni W230 dan Meguro S1. Kedua unit merupakan jawaban permintaan konsumen di Indonesia yang menginginkan pengembangan dari model W175.

“Sebagai brand yang dikenal dengan merk Ninja dan menghasilkan produk berkualitas, kami menghadirkan W230 dan Meguro S1 sebagai motor retro yang otentik dengan sentuhan heritage khas Jepang,” jelas Michael C. Tanadhi, Head Sales & Promotion PT KMI, Kamis (20/2).

Kawasaki W230 Kawasaki W230, Foto: OTO

Brand W memiliki sejarah panjang sejak diperkenalkannya model 650-W1 pada 1965. W230 hadir sebagai penerus dengan mesin berkapasitas 233 cc, menggabungkan desain retro dengan performa mesin sport. Sementara itu, Meguro S1 membawa warisan dari kolaborasi antara Kawasaki Aircraft Co., Ltd. dan Meguro Manufacturing Company yang dimulai pada 1924. Meguro S1 menonjolkan desain klasik dengan sentuhan modern, mencerminkan sejarah panjang brand Meguro yang telah berdiri selama 100 tahun.

Soal desain keduanya mirip. Menggunakan tangki bensin model tear drop. W230 diberikan emblem 3D W. Sementara Meguro S1 hadir dengan chrome plated, pelindung tangki dan emblem 3D Meguro. Fitur canggih satu-satunya hanya berupa headlamp LED.

Kawasaki Meguro S1 Kawasaki Meguro S1, Foto: OTO

Keduanya memiliki desain lampu utama berbentuk bulat dengan kombinasi warna hitam dan krom. Stoplamp dan sein pakai komponen yang sama. Begitu pula di bagian cluster instrumen. Gunakan model analog buat memberikan kesan retro. Sementara panel digital hanya buat odometer. Khusus Meguro S1 diberikan logo khusus. Knalpot berdesain “pea shooter” yang menghasilkan suara khas, menambah nuansa klasik pada kedua motor ini.

Kedua model dilengkapi mesin 4-tak, SOHC, berkapasitas 233 cc, yang mampu menghasilkan tenaga maksimal 12,9 kW (18 PS) pada 7.000 rpm dan torsi puncak 18,6 Nm pada 5.800 rpm. Dimensi motor ini mencakup panjang 2.125 mm, lebar 800 mm, dan tinggi 1.090 mm, dengan tinggi jok 740 mm, memberikan kenyamanan optimal bagi pengendara. Berat totalnya mencapai 143 kg dengan kapasitas tangki bahan bakar 12 liter.

Kawasaki Meguro S1 Kawasaki Meguro S1, Foto: OTO

Untuk pasar Jakarta, W230 dipasarkan dengan harga Rp72,6 juta, sedangkan Meguro S1 Rp79,2 juta. Harga ini sebanding dengan fitur dan teknologi yang ditawarkan, menjadikan kedua motor ini pilihan menarik bagi pecinta motor retro dengan sentuhan heritage Jepang.

Dengan hadirnya W230 dan Meguro S1, Kawasaki mempertegas komitmennya dalam menghadirkan motor berkualitas tinggi yang menggabungkan desain klasik dengan teknologi modern, memenuhi kebutuhan dan keinginan konsumen akan motor bergaya retro yang autentik. (BGX/ODI)

Baca Juga: 

Kawasaki Perkenalkan Pembaruan Versys 1100 di IMOS 2024

Masuki Lini Bisnis Baru, Kawasaki Indonesia Luncurkan 2 Kendaraan Offroad Multifungsi

Kawasaki Indonesia Rilis KLX230 Series Terbaru

Tinggalkan Balasan