IndonesiaDiscover –
PARA pendukung Inggris bentrok dengan pendukung Jerman di Düsseldorf menyusul tersingkirnya tuan rumah dari Piala Eropa 2024. Jermankalah dari Spanyol 1-2 di babak perempat final, Sabtu (6/7) dini hari WIB.
Bentrokan terjadi saat pendukung Three Lions mengejek suporter Jerman di luar salah satu restoran, dengan bernyanyi “Jerman akan pulang”.
Jerman kalah secara dramatis dengan kebobolan gol yang dicetak Mikel Merino di akhir babak perpanjangan waktu setelah bermain imbang 1-1 dalam 90 menit.
Baca juga : EURO 2024: Polisi Jerman Larang Suporter Inggris Minum Miras, Diperbolehkan Merokok Ganja
Para pendukung bentrok, saling melempar kaleng bir, dan saling memukul serta menendang.
Bentrokan itu terjadi saat timnas Inggris bersiap menghadapi perempat final melawan Swiss di Stadion Merkur Spiel-Arena, Düsseldorf.
Diperkirakan sekitar 50.000 pendukung Three Lions akan hadir di kota itu, dengan sekitar 25.000 di antaranya mendapatkan tiket untuk pertandingan tersebut, meskipun alokasi resmi hanya 6.000 tiket.
Baca juga : Suporter Inggris Kritik Kekacauan Transportasi di Euro 2024
Pub-pub di Düsseldorf berusaha agar para penggemar Inggris tidak menghabiskan stok bir mereka.
Pendukung Inggris menginap di pub-pub di Altstadt, kawasan bersejarah Düsseldorf, untuk pertandingan nanti malam.
Peter Klinkhammer, pemilik salah satu pub di Altstadt, mengatakan semua orang kesulitan mendapatkan cukup bir. “Para pelayan terlihat berlarian membawa gerobak untuk meminta pasokan dari pub-pub lainnya, namun sebagian besar sia-sia.”
Meskipun tidak punya tiket, pendukung Inggris tetap suka menonton pertandingan di Dusseldorf, karena Altstadt terkenal sebagai “bar terpanjang di dunia” yang memiliki lebih dari 300 bar, pub, dan tempat pembuatan bir. (Mirror/P-5)