Nasional Pengembangan UMKM Butuh Strategi yang Tepat

Pengembangan UMKM Butuh Strategi yang Tepat

16
0

IndonesiaDiscover –

Pengembangan UMKM Butuh Strategi yang Tepat
Utusan Khusus Presiden Muhamad Mardiono (kanan) berbincang dengan para pelaku UMKM.(DOK UKP)

UTUSAN Khusus Presiden Republik Indonesia Bidang Kerja Sama Pengentasan Kemiskinan dan Ketahanan Pangan Muhamad Mardiono bertemu dengan ratusan pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) dalam acara Focus Group Discussion (FGD), di Hotel Atria, Magelang, Jawa Tengah.

Dalam kesempatan ini, Mardiono menyebut untuk mengembangkan UMKM dibutuhkan kombinasi dan strategi yang tepat, sumber daya memadai, serta dedikasi dan kerja keras yang konsisten. Sebab, UMKM sendiri sangat memiliki peran penting dalam perekonomian Indonesia.

“Maka penting bagi pelaku usaha untuk memiliki visi misi yang jelas, berinovasi, dan beradaptasi di era sekarang ini. Salah satunya memanfaatkan penggunaan teknologi untuk meningkatkan efisiensi operasional, memperluas jangkauan pasar, dan lainnya,” ujar Muhamad Mardiono, Selasa (2/7/2024).

Baca juga : BMC jadi Wadah Promosi Para Pelaku UMKM di Cianjur

Terkait peningkatan SDM, Muhamad Mardiono juga meminta UMKM untuk terus mengikuti peluang pelatihan yang ada dan melakukan pengembangan keterampilan.

“Hal ini perlu dilakukan untuk beradaptasi dengan perubahan atau tuntutan pasar. Selain itu, kemitraan dan kolaborasi juga merupakan strategi yang efektif untuk membuka peluang usaha,” jelasnya.

Muhamad Mardiono pun berharap, lewat FDG kali ini dia bisa mendapatkan masukan dan gagasan secara langsung dari para pelaku UMKM.

Baca juga : Wirausaha Adalah: Pengertian, Sifat, Manfaat, dan Tujuan

“FGD kali ini adalah untuk mendapatkan masukan, gagasan, serta strategi kebijakan paling efektif untuk berkembangnya UMKM di Jawa Tengah khususnya Magelang. Sekaligus terbangunnya kesepahaman peran dan tanggung jawab berbagai pihak,” kata pria yang juga entrepreneur ini.

Sementara, salah satu pelaku UMKM Abdul Kosim mengaku senang dapat berdiskusi langsung di FGD kali ini.

Menurutnya, FGD kali ini memberikan banyak ilmu dan inspirasi untuk meningkatkan UMKMnya.

Baca juga : Berdayakan Masyarakat, IFG Implementasikan Program Kindness to Progress

“Cukup menginspirasi bagi kami, semoga acara ini bisa berlanjut. Seperti adanya pelatihan, pendampingan yang bisa dilaksanakan yang bertujuan agar kami para pelaku UMKM bisa naik kelas,” tutur Abdul Kosim.

Adapun FGD kali ini memiliki tema pengembangan keterkaitan industrial untuk penguatan UMKM yang berdaya. Kemudian narasumber yang hadir antara lain Kepala Balai Pelatihan Koperasi UKM Provinsi Jawa Tengah Dwi Silo Raharjo dan Kepala Bidang UMKM Dinas Perdagangan Koperasi dan UKM Kabupaten Magelang Agustinus Hery Purwanto.

Selain berdiskusi, usai kegiatan FGD Muhamad Mardiono juga mengunjungi stan UMKM untuk berbincang dan memborong dagangan para pelaku UMKM yang ada di lokasi. (Z-6)

Tinggalkan Balasan