IndonesiaDiscover –
Pengamat sepak bola Indonesia Justinus Lhaksana atau akrab disapa coach Justin memberi nasehat untuk pemain muda Indonsia Marselino Ferdinan. Marselino yang mencetak dua gol di Piala Asia U-23 2024 Qatar tengah banyak dibicarakan masyarakat baru-baru ini. Ia dinilai bermain egois saat Garuda Muda kalah 1-2 dari Irak pada perebutan tempat ketiga Piala Asia U-23 2024 Qatar.
“Marselino harus lebih dewasa dari sisi permainannya. Bermain itu untuk tim, bukan untuk dia sendiri. Itu saja,” ujar coach Justin, Jumat (3/5).
Ia melihat, dengan bakat luar biasa yang dimiliki, Marselino seharusnya lebih mampu berpikir dan bermain untuk kepentingan tim dan mengesampingkan egonya sendiri. Terlebih, pemain yang kini membela KMSK Deinze itu sudah bergabung dengan timnas kelompok umur 17 tahun. Artinya, ia sudah memiliki pengalaman yang cukup banyak di level negara.
“Dia mulai dari 17 tahun, harusnya ada progres dong. Beda kalau masuk dari usia 19 tahun, itu masih bisa diterima,” katanya.
Di KMSK Deinze, Marselino kurang mendapatkan menit bermain sejak kepindahannya pada akhir Januari 2023 silam. Ia baru tampil tiga kali dengan total 16 menit bermain.
Sebagaimana diketahui, dalam laga Indonesia vs Irak, Marselino dalam beberapa momen terlihat memamerkan skill dan mencoba melakukan upaya-upaya individu. Salah satu momen yang paling disayangkan adalah Ketika ia berhasil menusuk dari sisi kiri dan langsung melakukan tembakan yang akhirnya melambung jauh. Padahal, di sisi tengah, pemain tim U-23 Inodnesia yakni Pratama Arhan dan Rafael Struick sudah siap menerima umpan. (Ant/Z-11)