
IndonesiaDiscover.com, Indonesia – Jepang memuji habis sosok pelatih Shin Tae-yong yang dianggap bisa mengubah kekuatan timnas Indonesia jadi mengerikan. Shin juga bisa membawa Indonesia main di Piala Asia lagi setelah 2007 silam.
Hal itu diungkapkan oleh laman resmi Asosiasi Sepak Bola Jepang (JFA) saat mengupas satu per satu lawan tim nasionalnya di Grup D Piala Asia 2023. JFA menuliskan kalau memang sosok Shin begitu vital untuk Indonesia semenjak didatangkan PSSI pada 2019 silam.

Menurut JFA, timnas Indonesia memiliki perkembangan yang sangat pesat dalam beberapa tahun terakhir. Shin Tae-yong lah yang disebut merupakan sosok di balik kesuksesan Indonesia belakangan ini.
“Indonesia telah menjadi salah satu tim dengan pertumbuhan tercepat dalam beberapa tahun terakhir, terutama sejak pelatih Shin Tae-yong mengambil alih sejak tim pada Desember 2019,” tulis laman resmi JFA.
Shin Tae-yong Mampu Bawa Indonesia ke Piala Asia Setelah 17 Tahun
Shin pun dinilai oleh JFA sebagai sosok paling berjasa yang membawa timnas Indonesia melangkah dan main di Piala Asia 2023. Ini merupakan penampilan perdana skuat Garuda di Piala Asia setelah 2007 silam ketika menjadi tuan rumah. Sosok Pratama Arhan yang sempat main di Tokyo Verdy pun disorot oleh JFA.

“Shin Tae-yong kini telah membawa Indonesia ke Piala Asia pertama mereka dalam 17 tahun terahkir. ratama Arhan dari Tokyo Verdy juga bermain di Kualifikasi Piala Dunia di mana tim tersebut telah memainkan dua pertandingan sebelum November lalu dengan hasil satu kali kalah dan satu seri,” tutup mereka.