IndonesiaDiscover –
Acara Hari H: Harinya Hyundai bakal digelar di Jakarta pada 14 – 15 Oktober 2023. Sebelumnya, sudah menyambangi beberapa kota dan terakhir Medan. Gelaran di Jakarta bakal menjadi acara puncak. Diadakan di Premium Parkir Area Gandaria City, Jakarta Selatan. Festival ini sendiri digelar dengan keseruan seperti tantangan dan workshop bagi masyarakat umum dan pecinta mobil Hyundai.
“Kami bangga Hari H: Harinya Hyundai menerima respons positif dari masyarakat Indonesia. Setelah sukses digelar di Makassar dan Medan, DKI Jakarta menjadi puncak dari rangkaian acara Hari H: Harinya Hyundai ini. Kami pun mengundang masyarakat Jakarta dan sekitarnya untuk merasakan langsung berbagai pengalaman bermakna dan menyenangkan bersama keluarga dan teman serta mencoba berbagai solusi mobilitas terdepan dari Hyundai,” ucap Astrid Ariani Wijana, Head of Marketing Department PT Hyundai Motors Indonesia (HMID).
Baca juga: Total Biaya Charging Baterai Hyundai Ioniq 6 dari Jakarta ke Semarang
Sebagai keseruan menuju puncak acara, masyarakat Jakarta dan sekitarnya diajak berpartisipasi dalam aktivitas bertajuk H Scream. Tantangannya yaitu meneriakkan “Hari H” sekeras mungkin. Bila tertarik bisa langsung mendatangi Halte Transjakarta Thamrin pada 8 hingga 10 Oktober dan Halte Transjakarta Cakra Selaras Wahana (CSW) pada 11 sampai 13 Oktober. Tentu ada hadiahnya, berupa es krim dan undangan spesial untuk mengunjungi Hari H: Harinya Hyundai.
Festival Hari H: Harinya Hyundai sejatinya bisa dinikmati gratis oleh masyarakat. Adapun workshop tersaji melibatkan para ahli yang siap membagikan ilmunya. Salah satunya Reza RFR dalam workshop content creation. Kemudian tentang seluk-beluk fotografi dengan pembicara Martha Suherman. Ada juga informasi soal fun safety driving bagi perempuan dan pelajar. Tak ketinggalan berbagai kegiatan seru hasil kolaborasi dengan berbagai mitra, seperti ION Water Workout Companion Class, dan juga Beauty Project with Remington x Nama Beauty.
Selain aktivitas workshop itu, Hyundai turut menyuguhkan kegiatan berkaitan produk terbaru mereka, Stargazer X. Melalui Unleash Your X Challenge, pengunjung bersama teman dan keluarga bisa mengekspresikan diri. Ini masih diramaikan dengan Unleash the X in You Talkshow bersama Nex Carlos untuk memperoleh inspirasi dan kreativitas dalam menuangkan hasrat dan minat tertentu.
Unit teranyar Stargazer X juga bisa dicoba langsung selama acara lewat test drive. Model-model lain Hyundai pun turut tersedia. Bahkan pengunjung diberikan challenge yang berhubungan dengan fitur Hyundai SmartSense. Sekaligus bisa merasakan langsung berbagai keunggulan perangkat keselamatan pintar. Di antaranya ada Rear View Monitor (RVM), Forward and Reverse Parking Distance Warning (PDW), dan Rear Cross-Traffic Collision-Avoidance Assist (RCCA).
Pertunjukan musik bakal diramaikan GAC dan Gigi. Dibuat semakin meriah berkat beragam hiburan dan kompetisi tambahan, antara lain kompetisi K-Pop Dance dan aktivitas berhadiah menarik lainnya. Tak ketinggalan, dooprize senilai total ratusan jutaan rupiah.
(HFD/TOM)
Baca juga: Mitsubishi XForce Mulai Masuk Produksi, Konsumen Terima Bulan Depan