Close Menu
  • Nasional
    • Daerah
  • Internasional
  • Ekonomi
  • Politik
  • Hukum
  • Ragam
    • Hiburan
    • Otomotif
    • Pariwisata
    • Teknologi
  • Olahraga
  • Login
Facebook X (Twitter) Instagram
Kamis, 29 Januari 2026
Trending
  • Owen Rahadian Terkesan dengan Semangat Suporter Papua di Stadion Lukas Enembe
  • Seberapa Penting Olahraga untuk Cegah Obesitas Anak?
  • Reaksi Media Prancis Usai Kurzawa Bergabung dengan Persib
  • Endrick Bercahaya di Lyon, Real Madrid Menyesal?
  • Masa sulit mulai berlalu! 3 zodiak ini alami perubahan baik sejak 26 Januari 2026
  • 915 Kontainer Limbah B3 Tertahan di Batu Ampar, BP Batam Minta Kejelasan Pusat
  • WNI Tertipu Scam di Kamboja
  • Skor Kacamata di Tegal, Persiraja Banda Aceh Gagal Menang Usai Gol Dianulir
Facebook X (Twitter) Instagram YouTube TikTok Threads RSS
Indonesia Discover
Login
  • Nasional
    • Daerah
  • Internasional
  • Ekonomi
  • Politik
  • Hukum
  • Ragam
    • Hiburan
    • Otomotif
    • Pariwisata
    • Teknologi
  • Olahraga
  • Login
Indonesia Discover
  • Nasional
  • Internasional
  • Ekonomi
  • Politik
  • Hukum
  • Ragam
  • Olahraga
  • Login
Beranda ยป Daftar Anggota NATO: Albania hingga Amerika Serikat
Ekonomi

Daftar Anggota NATO: Albania hingga Amerika Serikat

admin_indonesiadiscoverBy admin_indonesiadiscover21 Januari 2026Tidak ada komentar3 Mins Read
Facebook Twitter Email Telegram WhatsApp Threads Copy Link
Share
Facebook Twitter Email Telegram WhatsApp Threads Copy Link

Sejarah Pembentukan NATO

North Atlantic Treaty Organization (NATO) atau dalam bahasa Indonesia disebut sebagai Organisasi Pakta Atlantik Utara, merupakan aliansi politik dan militer yang dibentuk untuk menciptakan keamanan bersama (collective security) yang ditujukan bagi negara-negara yang berada di kawasan Atlantik Utara.

Pada masa setelah Perang Dunia II, Eropa mengalami kerusakan yang sangat parah. Banyak korban jiwa terjadi, tidak hanya itu, banyak bangunan yang juga hancur dan setengah juta orang menjadi tunawisma. Untuk merespons situasi ini dan menciptakan kondisi politik, ekonomi, serta keamanan yang stabil, maka dibentuklah NATO pada tanggal 4 April 1949.

Pada hari tersebut, para menteri luar negeri dari 12 negara menandatangani Perjanjian Atlantik Utara, yang juga dikenal sebagai Perjanjian Washington, di Auditorium Departemen Luar Negeri Amerika Serikat, Washington, DC. Dalam waktu 5 bulan, seluruh parlemen negara pendiri meratifikasi perjanjian tersebut dan mengukuhkan keanggotaan mereka.

Tujuan NATO

Tujuan NATO adalah untuk menjamin kebebasan dan keamanan anggotanya melalui cara-cara politik dan militer. Anggota yang terdiri dari negara-negara di benua Eropa dan Amerika ini sepakat bahwa jika sebuah negara bersenjata menyerang salah satu dari mereka, maka serangan tersebut dianggap sebagai serangan kepada seluruh negara yang merupakan anggota dari NATO.

Selain itu, sesama anggota akan membantu negara yang diserang baik secara sendiri atau bersama-sama, bahkan termasuk dalam penggunaan pasukan bersenjata. Hal tersebut dilakukan untuk mengembalikan serta menjaga keamanan wilayah Atlantik Utara dari bahaya ketidakstabilan politik dan ekonomi bagi anggotanya.

Fungsi NATO

Dalam konteks politik, NATO menggunakan nilai-nilai demokrasi dan menyediakan struktur permanen bagi anggotanya untuk berkonsultasi dan bekerja sama dalam isu-isu pertahanan dan keamanan. Konsultasi rutin memungkinkan anggota NATO untuk berbagi pandangan, bertukar informasi, membangun kepercayaan, memecahkan masalah, dan dalam jangka panjang, mencegah konflik.

Dalam konteks militer, NATO berkomitmen pada penyelesaian sengketa secara damai. Namun, jika upaya diplomatik gagal, NATO memiliki kekuatan militer yang dibutuhkan untuk membela setiap anggotanya. NATO juga dapat melakukan operasi manajemen krisis untuk membantu menjaga perdamaian dan stabilitas di panggung internasional, baik sendiri maupun bekerja sama dengan negara lain dan organisasi.

Mekanisme Keanggotaan NATO

Perluasan keanggotaan NATO diatur dalam Pasal 10 Perjanjian Atlantik Utara yang menyatakan bahwa keanggotaan terbuka bagi setiap negara Eropa yang mampu memajukan prinsip-prinsip perjanjian dan berkontribusi terhadap keamanan kawasan Atlantik Utara.

Keputusan untuk mengundang negara baru bergabung diambil oleh Dewan Atlantik Utara, badan pengambil keputusan politik tertinggi NATO. Seluruh keputusan tersebut harus disepakati secara konsensus oleh semua negara anggota.

Berdasarkan informasi dari laman resmi aliansi tersebut, hingga 2024, NATO memiliki 32 negara anggota. Perluasan terbaru terjadi setelah Finlandia bergabung pada 2023 dan Swedia menyusul pada 2024.

Daftar Negara Anggota NATO

Pada awal pembentukannya, NATO hanya beranggotakan oleh 12 negara, namun seiring perkembangan kondisi dunia yang membaik, saat ini NATO memiliki anggota sejumlah 32 negara.

Berikut ini daftar lengkap negara anggota NATO:

  • Albania – Tahun 2009
  • Belgia – Tahun 1949
  • Bulgaria – Tahun 2004
  • Kanada – Tahun 1949
  • Kroasia – Tahun 2009
  • Republik Ceko – Tahun 1999
  • Denmark – Tahun 1949
  • Estonia – Tahun 2004
  • Finlandia – Tahun 2023
  • Prancis – Tahun 1949
  • Jerman – Tahun 1955
  • Yunani – Tahun 1952
  • Hongaria – Tahun 1999
  • Islandia – Tahun 1949
  • Italia – Tahun 1949
  • Latvia – Tahun 2004
  • Lithuania – Tahun 2004
  • Luksemburg – Tahun 1949
  • Montenegro – Tahun 2017
  • Makedonia Utara – Tahun 2020
  • Norwegia – Tahun 1949
  • Polandia – Tahun 1999
  • Portugal – Tahun 1949
  • Rumania – Tahun 2004
  • Slovakia – Tahun 2004
  • Slovenia – Tahun 2004
  • Spanyol – Tahun 1982
  • Swedia – Tahun 2024
  • Belanda – Tahun 1949
  • Turki – Tahun 1952
  • Britania Raya – Tahun 1949
  • Amerika Serikat – Tahun 1949

Demikian informasi mengenai daftar negara anggota NATO beserta informasi lainnya yang penting diketahui.

Share. Facebook Twitter Email Telegram WhatsApp Threads Copy Link
admin_indonesiadiscover
  • Website

Berita Terkait

Meikarta jadi rusun subsidi, dekatkan hunian ke pusat ekonomi

27 Januari 2026

Risiko fiskal mengancam pasar SBN, yield melonjak

27 Januari 2026

Ramalan Zodiak Gemini dan Cancer 25 Januari 2026: Cinta, Karir, Kesehatan, dan Keuangan

27 Januari 2026
Leave A Reply Cancel Reply

Berita Terbaru

Owen Rahadian Terkesan dengan Semangat Suporter Papua di Stadion Lukas Enembe

29 Januari 2026

Seberapa Penting Olahraga untuk Cegah Obesitas Anak?

29 Januari 2026

Reaksi Media Prancis Usai Kurzawa Bergabung dengan Persib

29 Januari 2026

Endrick Bercahaya di Lyon, Real Madrid Menyesal?

28 Januari 2026
  • Home
  • Pedoman Media Siber
  • Redaksi
  • PT. Indonesia Discover Multimedia
  • Indeks Berita
© 2026 IndonesiaDiscover. Designed by Indonesiadiscover.com.

Type above and press Enter to search. Press Esc to cancel.

Sign In or Register

Welcome Back!

Login to your account below.

Lost password?