
IndonesiaDiscover –
Bersamaa dengan dimulainya bulan suci Ramadan, di awal Maret 2025 ini konsumen mendapatkan pengumuman perubahan harga bahan bakar minyak. Beberapa merek penyedia BBM melakukan perubahan dengan berbagai pertimbangan, seperti harga minyak mentah dunia, nilai tukar rupiah, dan biaya distribusi dan produksi bahan bakar.
Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) Shell salah satu yang mengumumkan kenaikan per 1 Maret 2025. Merek berlogo kerang kuning ini menaikkan produk Shell Super dari Rp13.350 menjadi Rp13.590 per liter atau naik Rp240 per liter.
Jenis bahan bakar V Power naik Rp120 per liter menjadi Rp14.060 dari sebelumnya Rp13.940 per liter nya. Shell V-Power Nitro+ naik Rp130 per liter dari Rp14.110 per liter menjadi Rp14.240 per liternya.
Jenis bahan bakar diesel malah turun. V-Power Diesel kini ditawarkan Rp14.760 per liter dari sebelumnya Rp15.030 per liter atau turun sekitar Rp270 per liter.

Perubahan harga juga dilakukan jenama BP-AkR (bp). Produk BP 92 tercatat turun dari Rp13.350 per liter menjadi Rp13.300 per liternya. BP Ultimate mengalami kenaikan dari Rp13.940 menjadi Rp14.060 per liternya.
Jenis bahan bakar BP Ultimate Diesel mengalami penurunan harga, dari Rp15.030 per liter menjadi Rp14.760 per liter dan BP Diesel yang hanya ditawarkan di Jawa Timur turun dari Rp14.680 per liter menjadi Rp14.380 per liter.
Bahan bakar bp hadir dengan teknologi ACTIVE, formula inovatif yang dirancang untuk melindungi mesin kendaraan. Molekul ini mengalir lewat sistem bahan bakar kendaraan bersamaan dengan bahan bakar dan melekat pada permukaan katup masuk untuk membentuk lapisan pelindung.
Jenama bahan bakar Vivo juga mengubah harganya. Jenis Revvo 90 kini ditawarkan Rp13.390 per liter dari sebelumnya Rp13.150 per liter. Revvo 92 naik dan harganya menjadi Rp13.590 per liter. Revvo 95 tercatat naik menjadi Rp14.060 per liter. Jenis Primus Diesel Plus dari sebelumnya Rp14.760 per liter kini menjadi Rp15.030 per liter.
Berikut daftar harga bahan bakar berkualitas terbaru.
Shell
Super | Rp13.590 |
V-Power | Rp14.050 |
V-Power Diesel | Rp14.760 |
V-Power Nitro+ | Rp14.240 |
Bp-AKR
BP Ultimate | Rp14.060 |
BP 92 | Rp13.300 |
BP Ultimate Diesel | Rp14.760 |
BP Diesel | Rp14.380 |
Vivo
Revvo 90 | Rp13.390 |
Revvo 92 | Rp13.590 |
Revvo 95 | Rp14.000 |
Primus Diesel | Rp14.760 |
(STA/ODI)
Baca Juga:
Bahaya BBM Pertamina Oplosan Terhadap Performa dan Kinerja Mesin