Ragam Iklan Shopee 9.9 Super Shopping Day dengan Hearts2Hearts Jadi Sorotan!

Iklan Shopee 9.9 Super Shopping Day dengan Hearts2Hearts Jadi Sorotan!

127
0

Kolaborasi Shopee dengan Hearts2Hearts Curi Perhatian Warganet

Kolaborasi antara platform e-commerce Shopee dengan girl group asal SM Entertainment, Hearts2Hearts (H2H), dalam iklan 9.9 Super Shopping Day menarik perhatian publik secara luas. Iklan ini memperlihatkan visual yang menarik dari delapan anggota H2H, yang mampu mencuri perhatian berkat pesona mereka yang penuh energi dan semangat.

Dalam waktu singkat sejak dirilis, iklan tersebut langsung menjadi sorotan di media sosial. Banyak netizen memberikan komentar positif, membuat video reaksi, serta mengunggah ulang cuplikan iklan tersebut. Antusiasme meningkat ketika beberapa selebriti ternama seperti Aurel Hermansyah dan Raffi Ahmad ikut membagikan tayangan iklan tersebut di akun media sosial mereka. Mereka menyampaikan pujian terhadap nuansa ceria dan warna-warni yang ditampilkan, serta jingle yang mudah diingat dan membuat siapa pun ingin menyanyikannya.

Selain itu, akun-akun fans H2H seperti @Hearts2Hearts_idn dan @Hearts2Hearts.up, serta akun media digital seperti @folkative dan @jkt.feed, turut meramaikan diskusi dengan membagikan potongan video, memberikan komentar positif, hingga mengajak pengikutnya untuk ikut merasakan keseruan kolaborasi ini. Dukungan ini membuktikan bahwa iklan ini tidak hanya diminati oleh para penggemar K-Pop, tetapi juga oleh komunitas digital yang lebih luas di Indonesia.

Penampilan delapan anggota H2H: Jiwoo, Carmen, Yuha, Stella, Juun, A-na, Ian, dan Ye-On dalam iklan ini sangat memukau. Visual mereka yang energik, ekspresif, dan penuh semangat membuat nuansa iklan semakin hidup dan menyenangkan. Kekompakan antara anggota grup ini terasa jelas, sehingga menjadikan tayangan iklan semakin menarik untuk disaksikan.

Salah satu anggota yang menarik perhatian adalah Carmen, yang berasal dari Indonesia. Penampilannya yang memikat membuat fans Tanah Air bangga karena ada anak bangsa yang bersinar di panggung internasional bersama grup idol ternama. Dengan aura karismatik dan senyum cerianya, Carmen berhasil menarik perhatian di beberapa adegan. Tidak hanya menonjol secara visual, ia juga memberi energi segar yang melengkapi chemistry antar member, sehingga iklan ini terasa lebih hidup.

Kekompakan Carmen dan anggota H2H lainnya terlihat dalam video saat mereka menyanyikan jingle “Lebih Hemat, Lebih Cepat”. Lirik dalam bahasa Indonesia dibawakan dengan penuh ekspresi dan pengucapan yang fasih. Bagi para penggemar di Indonesia, momen ini terasa spesial karena Carmen membantu member lain menyanyikan lirik tersebut dalam bahasa Indonesia. Hal ini membuat iklan terasa lebih dekat dengan penonton lokal, memberikan energi yang segar dan memperkuat kedekatan emosional.

Jingle yang dibawakan pun penuh semangat dan mudah melekat di kepala. Liriknya:
Shopee lebih hemat, Shopee lebih cepat

Lebih hemat lebih cepat di Shopee, pi, pi

Shopee lebih hemat, lebih hemat

Shopee, pi, pi

Shopee lebih cepat, lebih cepat

Shopee, pi, pi

Kolaborasi ini mendapat banyak apresiasi karena ide kreatif dan eksekusi yang segar, serta lirik yang mudah dinyanyikan. Lagu ini bukan hanya sebagai media promosi, tetapi juga menunjukkan kemampuan Hearts2Hearts dalam memadukan pesona mereka dengan semangat Shopee. Lirik dalam bahasa Indonesia menjadi nilai tambah yang membuat nuansa iklan lebih dekat dengan audiens lokal.

Selain itu, kehadiran Carmen memberikan kebanggaan tersendiri bagi netizen Indonesia. Ia menjadi simbol semangat anak bangsa yang sukses bersinar di panggung internasional. Hal ini mempererat hubungan antara Hearts2Hearts dengan penggemar di Tanah Air.

Promo Puncak Shopee 9.9 Super Shopping Day

Bersamaan dengan kolaborasi seru dengan Hearts2Hearts, Shopee juga menghadirkan Promo Puncak Shopee 9.9 Super Shopping Day pada 9 September 2025. Berbagai promo menarik akan tersedia, mulai dari voucher diskon hingga cicilan 0% untuk semua produk.

Pada 8 September pukul 20.00 WIB, pengguna bisa menikmati Voucher Diskon 99% hingga 99RB Seharian, SPayLater Cicilan 0% Semua Produk, 9.000 Produk Serba RP99, dan Gratis Ongkir RP0. Sementara itu, Midnight Sale Shopee 9.9 Super Shopping Day akan berlangsung pada 9 September pukul 00.00 – 02.00 WIB. Pengguna akan dimanjakan dengan diskon besar-besaran, termasuk Tiap 10 Menit Diskon 99% hingga 99RB, Dijamin Diskon 12% hingga 1JT, 9.000 Produk Serba RP99, serta kesempatan mendapatkan 9 iPhone dan 99 Smartphone.

Promo ini dirancang untuk memberikan pengalaman belanja yang menyenangkan dan hemat. Setiap orang bisa ikut merasakan keseruan kampanye Shopee 9.9 Super Shopping Day dengan berbagai penawaran menarik yang sayang untuk dilewatkan.

Ingin melihat aksi Hearts2Hearts? Tonton iklan lengkap Shopee 9.9 Super Shopping Day di YouTube Shopee Indonesia dan media sosial lainnya! Jangan lewatkan juga puncak promo terbaik dengan mengunjungi:

https://shopee.co.id/m/9-9-promo-puncak

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini