
IndonesiaDiscover –

MENURUT Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), atom merupakan unsur kimia terkecil (setelah nuklir) yang dapat berdiri sendiri dan dapat bersenyawa dengan yang lain. Ada beberapa teori atom yang dikembangkan para ilmuwan.
Setidaknya ada lima teori atom yang dikembangkan ilmuwan sejak dulu. Apa saja perkembangan lima teori atom itu? Berikut penjelasannya yang dilansir dari Buku Ilmu Pengetahuan Alam/Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Untuk SMP/MTs Kelas IX Semester 2 yang ditulis Siti Zubaidah dkk.
1. John Dalton.
John Dalton ialah penemu teori atom pertama. Menurut Dalton, atom sebagai bola pejal dan merupakan bagian terkecil yang tidak dapat dibagi lagi.
Setiap unsur terdiri atas atom-atom yang identik satu sama lain. Atom-atom dari unsur berbeda ialah berbeda. Atom-atom dapat bergabung membentuk molekul.
Berikut model atom Dalton.
2. Joseph John Thomson.
Menurut Thomson, atom merupakan bola bermuatan positif dan di tempat-tempat tertentu terdapat elektron-elektron yang bermuatan negatif, seperti kismis dalam roti.
Berikut model atom Thomson.
3. Ernest Rutherford.
Menurut Rutherford, atom berbentuk bola yang di tengah-tengahnya terdapat inti atom yang merupakan pusat muatan positif dan pusat massa. Sedangkan elektron-elektron bergerak berputar mengelilingi inti atom.
Berikut model atom Rutherford.
4. Niels Bohr.
Menurut Bohr, atom terdiri atas inti atom yang menjadi pusat massa atom dan pusat muatan positif. Sedangkan elektron bergerak mengelilingi inti atom pada lintasan tertentu (orbit) yang disebut kulit atom.
Selama elektron bergerak mengelilingi inti pada orbitnya, elektron tidak memancarkan atau kehilangan energi.
Berikut model atom Bohr.
5. Modern (Mekanika Gelombang).
Menurut teori terbaru yaitu Mekanika Gelombang, atom tersusun atas partikel subatom yaitu neutron (n), proton (p), dan elektron (e). Neutron dan proton membentuk inti yang padat, disebut nukleus atau inti atom.
Elektron bergerak di sekeliling inti dengan kecepatan hampir seperti kecepatan cahaya dan membentuk awan elektron yang disebut orbital. Pada awan elektron tersebut posisi elektron tidak dapat ditentukan.
Berikut model atom mekanika gelombang.
Itulah lima teori atom yang berkembang dari dulu hingga kini. Ternyata ada perubahan teori atom ya. Jadi bisa saja nanti ditemukan teori atom yang baru dan berbeda serta lebih mendekati kenyataan. Selamat belajar. (Z-2)