IndonesiaDiscover, Indonesia – Tiket timnas Indonesia vs Tanzania dalam pertandingan persahabatan telah secara resmi dijual oleh PSSI. Mereka membanderol harga tiket Rp 250 ribu tanpa ada pembagian kategori yang disebut sangat terjangkau.
Seperti diketahui, timnas Indonesia akan meladeni tiga pertandingan sekaligus pada awal Juni mendatang. Mereka akan bersua Tanzania, Irak, dan Filipina. Nah laga melawan Tanzania sendiri sebagai ajang pemanasan buat Skuat Garuda untuk hadapi Irak serta Filipina yang merupakan dua laga pamungkas Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Pasukan Shin Tae-yong sendiri rencananya akan menghadapi Tanzania pada Minggu, 2 Juni 2024. Nah, PSSI sendiri telah menjuat tiket Timnas Indonesia vs Tanzania yang dihelat di Stadion Madya, Jakarta pada Minggu (2/6) dan kick off pukul 16.00 WIB dengan harga Rp 250 ribu.
Tiket Indonesia vs Tanzania dapat dibeli melalui website kitagaruda.id. Selain itu juga bisa dibeli di website Book My Show. PSSI sendiri dalam rilisnya menyebut harga tiket yang dijual terjangkau.
“Untuk pertandingan uji coba ini, PSSI menjual dalam dua kategori yakni Garuda West dan Garuda East dengan harga Rp 250 ribu per orang. Tentu harga tiket ini sangat terjangkau,” tulis PSSI dalam laman resminya.
Laga Timnas Indonesia vs Tanzania Tak Masuk Agenda FIFA
Laga uji coba antara timnas Indonesia vs Tanzania dikonfirmasi tak akan dihitung poin FIFA. Sebab, PSSI mengonfirmasi kalau pertandingan tersebut statusnya hanya uji coba biasa, bukan pula FIFA A Match.
“Enggak masuk poin FIFA. Itu hanya untuk uji coba persiapan melawan Irak dan Filipina,” kata manajer timnas Indonesia, Sumardji saat dihubungi wartawan.